poslat odkaz na aplikaci

eLSP


4.2 ( 6752 ratings )
Obchod Produktivita
Vývojář: Muhammad Hatta
Zdarma

Di era pandemi ini membuat pola kehidupan sehari - hari kita berubah. Yang tadinya semua serba harus bertemu secara tatap muka, dan sering kali kita menghadiri sebuah pertemuan ditempat - tempat lain. Tak terkecuali ketika kita ingin melakukan Sertifikasi Profesi, kita harus mempersiapkan banyak dokumen dan membawanya ke Tempat Uji Kompetensi Sertifikasi Profesi.

eLSP hadir untuk memfasilitasi para Asesi dan LSP (Lembaga Sertifikasi Profesi) dalam melakukan Sertifikasi Profesi, tanpa harus membawa dokumen yang banyak dan melakukan pertemuan dengan Asesor LSP. Semua dilakukan serba online baik dari LSP dan Asesi yang ingin melakukan Sertifikasi Profesi.
LSP merupakan sebuah organisasi yang memperoleh lisensi dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) yang dapat melaksanakan kegiatan Sertifikasi Profesi dan Pengembangan Standar Kompetensi Profesi.

eLSP mobile saat ini memiliki banyak fitur yang akan membantu Asesi dalam melakukan Sertifikasi Profesi. Semua proses dari pendaftaran hingga pelaksanaan proses Uji Kompetensi ini alurnya dibuat secara mudah dan cepat sehingga Asesi bisa tetap fokus untuk proses Sertifikasi Profesi.

Adapun fitur-fitur yang ada di eLSP sebagai berikut:
- Pengguna dapat melakukan pendaftaran sebagai Asesi untuk melaksanakan Uji Kompetensi Sertifikasi Profesi.
- Menampilkan List Skema Uji Kompetensi dan Jadwal Uji Kompetensi.
- Menampilkan List LSP yang sudah bekerja sama.
- Notifikasi untuk menampilkan proses Pendaftaran Uji Kompetensi.
- Pendaftaran Uji Kompetensi dan unggah dokumen yang diperlukan.
- Asesmen Mandiri dan unggah dokumen yang diperlukan.
- Bisa melakukan Pre Asesmen dan update data Asesmen Mandiri.